Selasa, 10 Maret 2009

Jelang Pemilu 2009

Bahan Logistik Pemilu Tiba di KPU Tapteng
Sebahagian Kertas Suara Rusak
Pandan, Batak Pos
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupten Tapanuli Tengah akhirnya menerima bahan logistik dari KPU Pusat dan Provinsi Sumatera Utara. Ada pun bahan logistik yang baru diterima KPU Tapteng ini adalah, segel kertas suara sebanyak 31.414 keping, tinta 1.013 botol, surat suara DPR-RI sebanyak 192.684 lembar, surat suara DPRD Provinsi sebanyak 192.684 lembar, ditambah dengan surat suara DPD sebanyak 192.684 lembar. Selain itu juga KPU Tapteng menerima Formulis C4 sebanyak 12 buah, Formulir A5 1buah, spidol 5 buah dan gembok 9 buah.
Demikian disampaikan Firman Lubis SH selaku Devisi Humas KPU Tapteng kepada wartawan di ruang kerjanya, Selasa (10/3). “Kita menerima bahan logistik ini secara bertahap, jadi tidak serentak, seperti kertas suara DPR-RI dan DPD kita terima sekitar 10 hari yang lalu, sedangkan untuk DPRD Provinsi sekitar 1 Minggu yang lalu,”jelasnya.
Disinggung tentang kondisi surat suara yang sudah tiba Firman mengakui, bahwa pihaknya ada menemukan kertas suara yang rusak, seperti sobek atau tidak jelas tulisannya, hanya saja pihaknya belum dapat merincikan berapa banyak kertas suara yang rusak tersebut, karena saat ini sedang dapam proses pelipatan.
“Memang kita menemukan beberapa kertas suara yang rusak, baik itu dari DPR-RI, DPD dan juga DPRD Provinsi, namun kita belum dapat memastikan berapa jumlahnya, karena saat ini masih dalam proses pelipatan. Jika proses pelipatan sudah selesai baru dapat kita pastikan berapa kertas suara yang rusak untuk kita laporkan ke KPU Pusat dan Provinsi,”jawabnya.
Firman juga menambahkan, ada pun jumlah kertas surat suara khusus DPRD Tapteng sebanyak 192.684 lembar dengan perincian: Dapil I 47.724 lembar, Dapil II 44.376 lembar, Dapil III 48.571 lembar, dan Dapil IV 51.911 lembar.
Lebih lanjut dijelaskan Firman, pihaknya harus bekerja keras untuk menyalurkan kertas suara tersebut ke wilayah Tapteng, dimana Tapteng memiliki 20 Kecamatan, dan sesuai dengan aturan yang berlaku, 10 hari sebelum hari pelaksanaan, kertas suara sudah tiba di masing-masing TPS. “Untuk mengantisipasi hal itu KPU Pusat sudah mengadakan kerjasama dengan pihak TNI Polri untuk membantu menyalurkan barang logistik atau kertas suara ini ke masing-masing TPS. Artinya dengan adanya kerja sama ini, maka TNI Polri akan bekerjasama dengan KPU Daerah untuk menyalurkan surat suara ini sampai ke TPS masing-masing. Atas dasar itulah kita berusaha sepuluh hari sebelum hari pelaksanaan, semua bahan logistik dan kertas suara sudah akan tiba dimasing-masing TPS,”katanya.
Sementara itu hasil amatan koran ini di kantor KPU Tapteng, masyarakat Pandan tampak ramai memenuhi pelataran kantor KPU Tapteng, karena warga setempat ini mendapat pengasilan tambahan dari hasil melipat kertas. (Jason Gultom)

Tidak ada komentar: